Lihat berita dan auto tips yang lain
Oli Mesin Berkurang dengan Cepat, Apa yang Harus Dilakukan?
Pada saat servis rutin kendaraan, penggantian oli mesin merupakan hal yang wajib dilakukan. Oli mesin pada kendaraan memiliki beragam fungsi, mulai dari pelumasan, pendinginan, mencegah korosi hingga sebagai pembersih partikel-partikel asing yang terdapat di dalam mesin. Karena pentingnya peran oli, maka pemilik kendaraan bermotor harus rutin melakukan penggantian oli. Mengabaikan penggantian oli mesin akan berakibat menurunkan performa mesin. Selain itu, akan terdengar bunyi abnormal pada mesin dan sistem komponen pada mesin akan mengalami kegagalan fungsi. Apabila hai ini terjadi kemungkinan Anda harus merelakan untuk mengeluarkan biaya lebih karena harus dilakukan turun mesin.
Pada saat melakukan penggantian oli mesin, kapasitas oli yang diperlukan harus sesuai dengan spesifikasi kendaraan. Jumlah oli pada mesin harus ideal dan bisa diperiksa kapasitasnya dengan melihat level dipstick. Dipstick oli merupakan alat ukur ketinggian level oli di oil pan. Pada dipstick ini terdapat tanda batas atas dan batas bawah ketinggian oli yang diizinkan. Jumlah oli tidak boleh melebihi atau kurang dari batas ideal yang diperbolehkan. Namun, setelah pemakaian kendaraan dan Anda memeriksa level oli dan didapatkan bahwa level oli berkurang dari standar ideal, maka apa yang harus dilakukan?
- Mengganti Oli Mesin
Level oli pada mesin kendaraan seiring waktu akan mengalami penurunan. Penurunan jumlah oli disebabkan karena adanya penguapan pada oli akibat peningkatan temperatur mesin pada saat kendaraan beroperasi. Pada kondisi seperti ini, oli harus diganti dengan yang baru apabila jarak tempuh kendaraan sudah mencapai 3000 km atau 3 bulan.
- Menambahkan Oli Mesin
Ketika level oli sudah berkurang namun jarak tempuh masih pendek dan jarak waktu dari penggantian oli sebelumnya masih singkat, maka yang harus Anda lakukan adalah menambahkan oli hingga level yang diperbolehkan. Hal ini dikarenakan kondisi oli masih ideal sehingga tidak perlu dilakukan penggantian. Oli yang masih bagus ditandai dengan warna oli yang masih terang dan tidak berubah menjadi warna hitam dan pekat.
- Memeriksa Kebocoran
Apabila jumlah oli berkurang dengan cepat walaupun jarak tempuh dan waktu masih singkat maka anda harus memeriksa apakah terdapat kebocoran atau rembesan oli pada sistem di mesin. Oli tidak akan berkurang secara drastis dalam waktu singkat kalau tidak ada celah pada mesin. Cara mengetahui apakah oli mesin mengalami kebocoran atau tidak, yaitu dengan cara memanaskan mesin kemudian melihat apakah terdapat rembesan oli di permukaan dan sudut-sudut mesin pada saat kondisi mesin menyala.
Lihat berita dan auto tips yang lain