Lihat berita dan auto tips yang lain

Apa itu Lane Departure Warning System?


Change Lane

Perkembangan teknologi saat ini menuntut pabrikan otomotif untuk meningkatkan sistem keamanan dan keselamatan dalam berkendara. Fitur-fitur canggih pada kendaraan salah satunya diaplikasikan pada sistem keselamatan. Biasanya fitur-fitur ini hanya ditemukan pada kendaraan kelas menengah keatas. Salah satu fitur keselamatan yang biasa terdapat pada mobil-mobil mewah adalah Lane Departure Warning System.

Fitur ini dirancang untuk memperingatkan pengemudi apabila kendaraannya mulai bergerak keluar dari jalur yang seharusnya atau garis marka secara tidak disengaja. Hal ini untuk mengantisipasi apabila pengemudi kehilangan kosentrasi, kelelahan atau mengantuk ketika mengemudi sehingga lalai dalam menjaga laju mobilnya. Peringatan ini akan diberikan berupa bunyi alarm ataupun lampu indikator yang menyala.

Fitur Lane Departure Warning System ini bekerja dengan kamera yang terpasang pada bagian kaca spion tengah mobil. Kamera akan memantau laju kendaraan melalui garis pada jalan, sehingga fitur ini akan berfungsi dengan baik apabila garis tanda jalurnya jelas. Apabila kamera mendeteksi bahwa kendaraan keluar meninggalkan jalur lintasan yang telah diidentifikasi baik ke kiri maupun ke kanan maka peringatan akan diberikan.

Baca juga: Prinsip Kerja Adaptive Cruise Control

Change Lane indicator

Sistem Lane Departure Warning System ini tidak akan selalu aktif, pada beberapa kondisi tertentu sistem LDW ini tidak akan berfungsi walaupun dalam kondisi aktif. Seperti ketika mengaktifkan sein ke kiri maupun ke kanan, garis jalan yang tidak jelas sehingga kamera tidak bisa mengidentifikasinya, dan kamera terhalang oleh benda-benda asing sehingga menggangu pembacaannya, selain itu faktor cuaca dan kondisi jalan juga sangat berpengaruh terhadap pengoperasian sistem LDW ini, apabila terjadi cuaca buruk seperti hujan deras, salju dan berkabut maka kemungkinan besar garis jalur akan tertutup sehingga kamera akan sulit untuk mengidentifikasi sehingga dapat menyebabkan error. Kondisi jalan yang buruk seperti jalan tidak rata dan rusak juga sebagai penyebab sistem tidak berfungsi dengan maksimal.

Sistem Lane Departure Warning sangat membantu pengemudi untuk menghindari potensi-potensi penyebab kecelakaan akibat kelalaian pengemudi itu sendiri. Tujuan sistem ini dirancang adalah untuk membantu pengemudi, bukan untuk menggantikan tugas pengemudi itu sendiri. Diharapkan pengemudi dapat selalu berhati-hati dalam berkendara dan tidak bergantung sepenuhnya terhadap teknologi, karena sistem tidak akan selamanya berfungsi dengan baik, adakalanya terjadi gangguan fungsi sehingga menyebabkan sistem tidak dapat beroperasi dengan normal.


Lihat berita dan auto tips yang lain